Sunday, 26 January 2025

Pramuka SMPN 1 Pusakanagara Juara 1 Utama Dalam Event Askara Santara

smpn1pskn.sch.id


Salam RaTu SAKTI, Tetap semangat!, Luar Biasa!, Allohu Akbar !

Assalamu’alaikum Wr. Wb!

Alhamdulillah, puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT atas prestasi luar biasa yang telah diraih oleh para anggota Pramuka SMPN 1 Pusakanagara pada hari ini. Saya ucapkan selamat yang sebesar-besarnya kepada seluruh regu yang telah mengharumkan nama sekolah kita.

Dalam event Askara Santara di SMAN 1 Sukra Kabupaten Indramayu pada hari Minggu, 26 Januari 2025. Pramuka Pangkalan SMP Negeri 1 Pusakanagara Kab. Subang telah mengikutsertakan 5 regu pada event tersebut dan Alhamdulillah, dibawah binaan R. Deni Sumabrata, S.Pd. dan Widi Astuti S.Pd., kelimanya berhasil membawa pulang gelar juara adalah sebuah pencapaian yang sangat membanggakan. Dengan perolehan sebagai berikut:


Putra:

Regu 1 mendapatkan Juara Umum 1

Regu 2 mendapatkan Juara Harapan 2


Putri:

Regu 3 mendapatkan Juara Harapan 1

Regu 1 mendapatkan Juara Harapan 2

Regu 2 mendapatkan Juara Harapan 3


Keberhasilan ini adalah hasil dari kerja keras, kedisiplinan, dan semangat pantang menyerah yang ditunjukkan oleh anak-anak kita semua, serta dukungan luar biasa dari para pembina, guru, dan orang tua.


Semoga prestasi ini menjadi motivasi untuk terus berkembang dan memberikan yang terbaik di kesempatan mendatang. Teruslah menjadi inspirasi bagi sekolah kita dan tunjukkan bahwa SMPN 1 Pusakanagara adalah tempat lahirnya generasi berprestasi dan berbudi pekerti luhur.


Wassalamu’alaikum Wr. Wb!


Oleh : 

Mochamad Epih Sumaryadi, M.Pd.

KSPF SMPN 1 Pusakanagara

SMPN 1 PUSAKANAGARA

Author & Editor

“TERWUJUDNYA WARGA SEKOLAH YANG BERAKHLAKUL KARIMAH, BERILMU, TERAMPIL DAN BERBUDAYA”

0 Comments:

Post a Comment